KPU Mesuji Plenokan Kemenangan Elfianah - Yugi Pada Pilkada 2024 - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Thursday, February 6, 2025

KPU Mesuji Plenokan Kemenangan Elfianah - Yugi Pada Pilkada 2024





Mesuji, jalosi.net - Usai ditolaknya permohonan Perselihan Hasil Pemilu Umum (PHPU) Pilkada Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, nomor 04 Pasangan Prato - Fuad, oleh Mahkamah Konstitusi (MK) pada 4 Februari 2025 di Jakarta.


Dengan dalih tersebut Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji menggelar Pleno terbuka penetapan Pemenang Pemilu Kabupaten Mesuji tahun 2024, yang berlangsung di Aula Balai Desa Berasan Makmur, Kecamatan Tanjung Raya, Kamis 6 Februari 2025.


Pasangan Elfianah - Yugi Wocaksono, nomor urut 2 sebagai pemenang Pilkada Mesuji, setelah melalui proses hukum di MK. Pada pleno penetapan pemenang pemilu oleh KPU tersebut dihadiri langsung oleh Badan Pengawas Pemuli (Bawaslu) Kabupaten Mesuji.


Putusan Mahkamah Konstitusi tertuang amar Putusan Nomor 39/PHPUP-BUP.XIII/2025 dengan putusan tersebut MK menyatakan permohonam Pemohon tidak dapat diterima atau ditolak keseluruhan.


Pada kesempatan itu, Samingan, Ketua KPU Mesuji mengatakan, pasangan Elfianah - Yugi Wicaksono menang dengan perolehan suara global persentase 50, 63 persen.


"Ya, pleno terbuka penetapan hasil pemenang pemilu Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung yakni pasangan Elfianah - Yugi, yang memperoleh suara 50,63 persen, dan kemudian menyusul agenda pelantikan, "kata Samingan dilokasi usai pleno. (R/red)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad