Perpusdes Tirtalaga Kecamatan Mesuji Aktif Jalankan Dunia Tari - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Jumat, 18 Juni 2021

Perpusdes Tirtalaga Kecamatan Mesuji Aktif Jalankan Dunia Tari

 

Mesuji, jalosi.net - Dunia Seni Tari di Kabupaten Mesuji terus berkembang. Sejalan dengan sebutan Kota Seni, Kabupaten Mesuji memiliki sejumlah potensi Seni dan Seniman.

Hal itu terlihat beredarnya video remaja putri sedang melakukan latihan menari, disebuah aula. Hasil penelusuran awak media ini, latihan menari para remaja putri tersebut berada di aula Kantor Desa, yang mana mereka adalah remaja dari Desa Tirtalaga, Kecamatan Mesuji, yang hingga saat ini desa Tirtalaga belum memiliki Gedung Perpustakaan, melainkan masih menumpang di Gedung Kantor Balai desa.

Kabupaten Mesuji dikenal dengan sebutan kota seni bukan hanya isapan jempol belaka, melainkan benar adanya. Namum disayangkan, Tri Anjarsari pengelola Perpustakaan Desa Tirtalaga belum berhasil dikonfirmasi.

Terpisah, Agung Subandara, S.IP Sekretaris Dinas Perpuatakaan dan Arsip (Dispusar) Kabupaten Mesuji, saat dikonfirmasi terkait latihan seni tari yang berlangsung di aula kontor desa, ia membenarkan.

"Ya, meski tidak memiliki Gedung Perpustakaan Desa, aktifitas Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) pengelola Perpustakan Desa Tirtalaga Kecamatan Mesuji, semangat menghidupkan dunia seni tari bagi remaja putri di Desa Tirtalaga, ini suatu hal butuh dorongan dari semua pihak, "kata Agung. Jumat (18/6/2021).


Selain itu Agung juga mengatakan, hasil koordinasinya dengan pengelola Purpusdes Desa Tirtalaga, pihak Purpusdes bekerjasama dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) untuk bersamasama menggiatkan dunia literasi tingkat desa.

"Untuk menambah giatnya dunia literas tingkat desa, selain dukungan dari Pemerintahan Desa, pihak Perpusdes juga bekerjasama dengan BPD, hal itu dilakukan, mengingat pentingnya dunia literasi, maka semua pihak dapat mendukung aktif, demi majunya wawasan dan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) di desa, "pungkas Agung, Sekretaris Dispusar itu. (R/Erwin).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad