Keerom, jalosi.net - Kegiatan kerja bhakti yang dilaksanakan Pos Kalilapar bersama masyarakat guna meningkatkan kesadaran tentang pentingnya menjaga dan merawat lingkungan, kali ini kegiatan kerja bhakti dipimpin oleh Danpos Kalilapar Letda Inf Irwan Silalahi bersama 7 orang anggotanya yang melaksanakan kegiatan di Kampung Sach, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua. Sabtu (31/10/2020).
Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Yonif Raider 100/PS Mayor Inf M. Zia Ulhaq mengatakan bahwa selain menjaga perbatasan Satgas Yonif Raider 100/PS juga turut hadir ditengah tengah masyarakat untuk membantu Warga yang ada di kampung, dimulai dengan membersihkan bahu jalan Kampung Sach yang sudah ditumbuhi rumput yang panjang, "berkat kerjasama yang baik antara Personel Satgas dengan masyarakat maka proses kegiatan kerja bhakti berlangsung dengan lancar," ujarnya.
Tambahnya, kegiatan pembersihan rumput tersebut dibantu dengan alat mesin babat yang di gunakan oleh personel pos, sehingga prosesnya sangat cepat dalam membabat rumput-rumput dan ditambah warga menggunakan parang yang mereka bawa dari rumah masing-masing.
Sementara itu, turut hadir juga Bapak Laurens Ibe (50) selaku kepala Kampung Sach yang ikut dalam kegiatan kerja bakti tersebut, beliau mengatakan kepada Danpos Kalilapar bahwa ia sangat berterimakasih karena personil pos sudah sangat baik mau membantu warga masyarakat membersihkan kampung mereka. "tidak ada yang bisa kami balas selain berterimakasih atas bantuan dari Bapak TNI, semoga kerjasama ini tetap kita jaga kedepannya, ucap Laurens.
(R/barat/Sumber : Pen yonif Raider 100/PS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar