Anggota DPRD Kabupaten OKI Sumsel Kunker ke DPRD Mesuji Lampung - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Jumat, 26 Juli 2019

Anggota DPRD Kabupaten OKI Sumsel Kunker ke DPRD Mesuji Lampung

Mesuji, jalosi.net - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera Selatan lakukan kunjungan kerje ke DPRD Kabupaten Mesuji Provinsi Lampung pada Jumat 26 Juli 2019.

Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Sekwan dan Komisi A, sebab dua komisi lainnya sedang ada hearing dengan OPD, dan ungkapan selamat datang disampaikan langsung oleh Suyadi.

Kedatangan Anggota DPRD OKI tersebut untuk shering terkait dengan sistem Anggaran Perubahan 2019 maupun pembahasan anggaran APBD tahun berjalan. 

Agus Salim., SE., MM., Wakil Ketua I DPRD Kabupaten OKI dari partai Demokrat, mengungkapkan jika pihaknya bersama rombongan sebanyak 11 orang turut serta pula staf sekretariat DPRD OKI.

Dalam paparan Parsuki anggota DPRD dari Partai Golkar mengatakan jika berkiatan dengan anggaran perubahan maupun APBD maka evaluasi memang harus lebih awal, dan tentunya sinergritas antara DPRD dan Pemerintah dalam hal ini Eksekutif dan Legislatif sama-sama aktif untuk membahas anggaran.

"Ya, untuk membahas suatu anggaran daerah tentu harus saling kejar tayang, meskipun waktu harus ditekan sampai lembur, namun hal itu demi pembangunan dan kelangsungan hajat Pemerintah, "Kata Parsuki.

Sementara, Agus Salim selaku pimpinan Kunker DPRD OKI mengatakan, jika pihaknya sangat senang bisa bertemu dan berkunjung ke DPRD Mesuji Lampung, serta sambutan hangat menjadi kenangan tersendiri bagi Kunker.

"Kami serombongan membawa agenda kunker dalam hal tukar paham atau sharing terkait dengan sistem pembahasan anggaran perubahan maupun pembahasan anggaran APBD tahun anggaran berjalan, "Ungkap Agus Salim saat dikonfirmasi seusai melakukan kunjungan. (R/jalosi/er)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad