Kapolres Mesuji Lampung Patroli Dengan Gues Sepeda - Jalosi.net | Jalur Otoritas Informasi

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Sabtu, 01 Desember 2018

Kapolres Mesuji Lampung Patroli Dengan Gues Sepeda

Mesuji, jalosi.net - Kepala Kepolisian Resort Polres Mesuji, Ajun Komisaris Besar Polisi. Edi Purnomo, S.H,S.I.K., M.M , melakukan patroli bersepeda santai bersama sejumlah pejabat utama Polres Mesuji dan Kapolsek di wilayah Mesuji, sekaligus mendatangi sejumlah Kantor Kepolisian Sektor Way Serdang (Polsek) yang ada di wilayah hukum Polres Mesuji, jum’at (30/11/2018).

Kapolres Mesuji AKBP. Edi Purnomo, S.H., S.I.K menyambangi Polsek Way Serdang dengan cara menggowes sepeda sembari berolahraga bersama para pejabat utama polres setempat, para kasat, kapolsek dan anggota Polres Mesuji guna mempererat kebersamaan dan kekompakkan dilingkup aparat penegak hukum tersebut. 

Tim Gowes Polres Mesuji berangkat dari Agung Batin secara bersama menuju Polsek Wayserdang, Kecamatan Simpang pematang, Kabupaten Mesuji.
Saat ditemui kapolres Mesuji mengatakan, kunjungan ke Polsek way serdang dengan cara bersepeda untuk mempererat ikatan kekeluargaaan antara PJU dan anggota untuk melihat kondisi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten mesuji, dan melakukan dialog dengan anggota di beberapa tempat.

“Saya hari ini menyambangi sejumlah Polsek dengan cara berolahraga menggunakan sepeda dan mengecek Polsek way serdang yang saya lalui, dan bertemu dengan Kapolsek serta anggota, untuk melihat situasi kamtibmas yang ada di wilayah tersebut, kemudian menuju ke Desa Wirabangun dengan menggunakan jalur yang aman untuk bersepeda,"ujar Kapolres.

Selama bersepeda menempuh perjalanan sekitar 25 kilometer itu, Kapolres didampingi beberapa pejabat utama Polres Mesuji di antaranya Wakapolres Mesuji Kompol Hendri, Kabag Ops Kompol Dwi, Kasat Reskrim AKP Denis, Kasat  Narkoba AKP Gigih, Kasat Lantas AKP Hadly, Ipda Gobel dan bersama Anggota Polres Mesuji lainnya.

Selama melewati trek jalan raya Lintas Timur Sumatera dengan menggunakan sepeda santai selama hampir dua jam lebih tersebut, ia mengaku trek jalan raya dan jalan tol yang saat ini sedang di bangun pada saat dilalui dengan bersepeda cukup bagus dan tidak melintasi jalan kurang rata sangat cocok untuk kegiatan olahraga bersepeda. 

"Jadi sembari berolahraga sekaligus berkamtibmas, menyambangi Polsek di wilayah Kecamatan Way Serdang. Kegiatan ini juga merupakan olahraga yang rutin dilakukan jajaran Polres Mesuji guna menjaga kebugaran di kala padatnya waktu dalam bekerja. Sehingga terwujudlah ungkapan dalam bahasa latin 'Mens Sana In Corpore Sano' yang artinya adalah "Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,"Tandasnya.(R/jalosi/Nara)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad