Mesuji, jalosi.net - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) memiliki program Usaha Ekonomi Masyarakat (UEM) ditahun anggaran berjalan 2018 dengan sasaran warga yang sangat membutuhkan.
Sementara saat ini PMD memiliki 37 Kelompok masing-masing kelompok mendapatkan bantuan dana Rp. 30 juta perkelompok dan dana tersebut digunakan untuk budidaya ayam arab maupun ayam kampung maupun kolam ikan menggunakan terpal.
Dari 37 kelompok tersebut tersebar se Kabupaten Mesuji, sementara menurut Sunardi Plt. Kadis PMD mengatakan sumber dananya dari APBN.
Satu kelompok terdiri dari 6 Kepala Keluarga. Mengantisipasi kegagalan program Sunardi mengatakan, jika pihaknya melakukan pengawasan secara intensif terlebih sebelum penyaluran dana.
"Kita lihat Keseriuan kelompok sebelum penyaluran dana, dan mereka membuat sebuah pernyataan dengan serius bahwa kelompok siap menyukseskan program yang diberikan pemerintah terhadap masyarakat sasaran, "Ujar Sunardi.
Dipastikan program tersebut berjalan dalam waktu dekat ini kemungkinan Juni 2018 program sudah berjalan. (R/jalosi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar